Punya keinginan untuk berkunjung atau bertempat tinggal di Korea? Kalau iya, tentunya Anda sudah tahu bahwa ada banyak hal yang perlu dipersiapkan, termasuk menguasai bahasa yang berlaku di sana minimal percakapan dasar. Terkait hal ini, ada loh tips belajar bahasa Korea supaya Anda cepat bisa.
Berbagai tips tersebut bisa dipahami agar bisa segera menguasai bahasa Korea baik secara otodidak maupun dengan mengikuti les, kursus atau semacamnya. Beberapa dari tips tersebut diantaranya sebagai berikut:
Tips Belajar Bahasa Korea yang Cepat dan Menyenangkan
1. Pelajari Hangul
Hangul merupakan semua huruf yang terdapat dalam bahasa Korea dan diciptakan oleh sang raja agung Raja Sejong. Konon, hangul ini diciptakan oleh sang raja dengan tujuan supaya semua warganya tidak peduli kelas sosialnya bisa membaca serta menulis.
Hangul atau hangeul diketahui terdiri atas 24 huruf. Dari 24 huruf tersebut, 10 diantaranya merupakan huruf vokal, sedangkan 14 huruf sisanya merupakan huruf konsonan. Apabila kemudian huruf-huruf tersebut dikombinasikan, maka akan muncul huruf baru yang jumlahnya 27 huruf.
Dua puluh tujuh huruf tersebut tentunya lebih kompleks yang terdiri atas 11 huruf vokal rangkap, 11 huruf konsonan rangkap dan 5 tenses huruf konsonan. Banyak ya? Memang, tetapi belajar bahasa Korea (hangul) ini sangat penting.
Sebab, dengan begini, Anda bisa dengan mudah menulis serta melafalkan semua huruf dalam bahasa Korea dengan sangat mudah. Setelah hangul ini berhasil dikuasai, ke depannya Anda bisa lanjut dengan mengasosiasikan antara suara serta huruf tersebut dengan kosakata yang ada dalam bahasa Korea.
2. Perbanyak Kosakata
Hangul sudah dikuasai, sekarang tinggal memperbanyak perbendaharaan kosa kata dalam bahasa Korea saja. Anda bisa memulainya dari belajar bahasa Korea dasar percakapan yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya dengan mempelajari nama hari, benda dan angka.
Kalau dua hal ini sudah, bisa dilanjutkan dengan yang lainnya seperti cara bertransaksi dengan kasir, saat akan menggunakan kendaraan umum, saat menanyakan arah dan lain sebagainya. Hal-hal ini sebaiknya dipelajari dengan serius agar Anda bisa segera fasih dalam mengucapkannya.
Selain itu, bisa juga tambahkan kosakata yang sesuai dengan alasan Anda mempelajari bahasa satu ini. Misalnya, Anda belajar bahasa Korea dengan tujuan akan berwisata ke sana, maka hafalkan kosakata yang ada kaitannya dengan transportasi, arah dan lain sebagainya yang masih berhubungan.
3. Pelajari Konglish (Korean – English)
Tips belajar bahasa Korea selanjutnya ialah mempelajari konglish. Konglish ini merupakan sebutan untuk kata-kata yang sebenarnya adalah bahasa Inggris namun dilafalkan dalam aksen Korea. Ada banyak sekalo contoh konglish yang bisa ditemukan dalam berbagai drama dari negara tersebut.
Salah satunya yang mungkin sangat familiar ialah kata fighting. Kata tersebut kalau diucapkan dalam aksesn Korea biasanya menjadi hwaitting atau bisa juga paitting. Ketika dalam bahasa Inggris, kata fighting ini merujuk pada arti bertengkar secara harfiah.
Sedangkan kalau dalam bahasa Korea, kata ini justru berarti good luck atau semangat. Adanya perbedaan makna seperti ini membuat Anda menjadi lebih wajib lagi mempelajari konglish. Contoh konglish lainnya seperti택시 (taek-si), 인터넷 (in-teo-net), 컵 (keop), dan masih banyak lagi.
4. Manfaatkan Drama Korea dan Lagu-Lagu K-Pop
Drama maupun lagu Korea favorit sebenarnya juga bisa dimanfaatkan dalam proses belajar bahasa negeri ginseng tersebut. Dari drama serta lagu-lagu tersebut, Anda akan bisa belajar kosakata yang mungkin belum dipelajari sebelumnya sekaligus cara melafalkannya.
Bisa dikatakan, cara yang satu ini merupakan tips belajar yang sangat efektif dan juga menyenangkan. Karena selain dengan belajar, Anda juga bisa menikmati hiburan.
5. Manfaatkan Benda-Benda yang Ada di Sekeliling
Selain dengan memanfaatkan drama serta lagu-lagu Korea, Anda juga bisa belajar dengan cara memanfaatkan benda-benda yang ada di sekeliling diri Anda sendiri. Maksudnya adalah ketika Anda melihat suatu benda, coba terjemahkan nama benda tersebut dalam bahasa Korea.
Atau kalau susah, bisa juga dengan memberikan label pada benda tersebut menggunakan bahasa Korea. Namun, usahakan ketika akan melewati benda yang dimaksud, coba deh tebak dulu bahasa Koreanya sebelum kemudian mengintip label untuk memastikan kebenarannya.
Memanfaatkan benda-benda yang biasa ditemui dalam kehidupan sehari-hari tentunya akan mempermudah Anda dalam menghafalkan kosakata bahasa Korea. Selain itu, kalau memang memungkinkan, tidak ada salahnya mengganti pengaturan di HP menggunakan bahasa Korea.
6. Berlatih Membaca Bahasa Korea
Kalau sebelumnya Anda sudah mempelajari hangul, sebaiknya kembangkan pengetahuan ini dengan cara belajar membaca. Latihan ini lagi-lagi bisa dilakukan melalui lirik lagu K-Pop atau bisa juga membaca tulisan-tulisan yang muncul sebelum drama dimulai dan saat drama berakhir.
Atau kalau memang ada, pakailah buku atau majalah yang diulis dalam bahasa Korea. Kalau dalam proses ini Anda menemukan kata-kata yang masih belum diketahui artinya, berikan tanda atau catat kata tersebut. Setelah itu, bukalah kamus untuk mengetahui maksudnya. Jangan lupa, arti kata ini dicatat juga
7. Manfaatkan Aplikasi Belajar Bahasa Korea
Sekarang ini sudah tersedia sejumlah aplikasi yang bisa membuat Anda lebih mahir dalam berbahasa Korea. Diantara aplikasi tersebut ada Cakap, Memrise, Naver dan Eggbun. Anda bisa menggunakan semua aplikasi tersebut untuk belajar bahasa asing satu ini.
Dalam aplikasi tersebut tentunya sudah ada berbagai fitur menarik di mana Anda bisa belajar soal grammar, tulisan, dan pelafalan. Bahkan tersedia juga tutor yang dapat memberikan bimbingan lebih lanjut terkait bahasa Korea.
8. Bergabunglah dengan Komunitas yang Juga Mempelajari Bahasa Korea
Bisa melakukan kegiatan bersama-sama dengan orang yang satu hobi adalah hal yang sangat menarik. Terkait dengan belajar bahasa Korea ini, Anda bisa mencari komunitas yang isinya juga orang-orang yang mempelajari bahasa tersebut.
Dengan bergabung dalam komunitas ini, maka Anda tidak akan belajar sendirian lagi, sudah ada teman yang dapat diajak diskusi. Melalui komunitas ini pula, Anda berkesempatan untuk mendapatkan pengetahuan baru seputar bahasa Korea yang mungkin belum pernah Anda ketahui sebelumnya.
9. Praktekkan Dalam Kehidupan Sehari-Hari
Salah satu kunci penting dalam mempelajari bahasa asing ialah dengan berpikir langsung dalam bahasa tersebut, termasuk bahasa Korea. Dalam tips-tips sebelumnya, Anda tentunya sudah menguasai hangul, pelafalan dan sejumlah kosakata dalam bahasa Korea.
Sekarang cobalah untuk menulis dalam bahasa tersebut. Tulis saja hal-hal sederhana yang Anda inginkan, atau bisa juga menulis jurnal harian. Jangan lupa, ketika melakukan tips yang satu ini, siapkan juga kamu bahasa Koreanya ya.
Jadi ketika nanti Anda ingin menulis kata-kata yang masih belum dipelajari, Anda bisa dengan mudah membuka kamus tersebut dan mencarinya.
Berbagai tips belajar bahasa Korea di atas sangat bisa Anda ikuti agar bisa segera menguasai bahasa asing satu ini. Meskipun demikian, perlu dipahami juga bahwa belajar bahasa itu juga memerlukan waktu, dan tidak mungkin Anda bisa langsung menguasai bahasa ini hanya dalam satu hari.
Sehingga sangat disarankan agar Anda tidak mudah menyerah dan tetap gigih dalam mempelajarinya. Dengan demikian, usaha akan membuahkan hasil sesuai dengan yang diinginkan. Jadi, tetap semangat ya walaupun belajarnya memerlukan waktu yang cukup lama.