Contoh review text berbahasa Inggris bisa dipelajari dengan mudah apabila memiliki pemahaman yang cukup baik. Review text berguna untuk memberikan ulasan, penilaian dan timbal balik dari suatu produk, jasa, maupun hasil karya orang lain.
Adanya review text akan memudahkan calon pelanggan mengenal lebih jauh terkait produk yang akan dibeli. Selain itu juga bisa memberikan informasi tentang lokasi wisata bagi para wisatawan yang ingin mengunjungi suatu objek wisata.
Sangat banyak kegunaan review text ini sehingga bisa menjadi rujukan bagi siapa pun yang belum mengetahui terkait produk, objek, dan berbagai macam sesuatu. Berikut ini ada beberapa contoh review text beserta struktur penulisannya.
Definisi dan Contoh Review Text
Review text dapat diartikan sebagai sebuah tulisan yang merangkum ulasan dan timbal balik suatu produk, jasa, barang dan hal lainnya. Dalam review text tersebut biasanya terdapat maksud barang yang bersangkutan, kegunaan, kelebihan dan kekurangannya.
Di samping itu, tulisan dalam review juga berisi tentang evaluasi dan tinjauan dari sebuah publikasi seperti buku, musik, film, video dan masih banyak lagi. Tinjauan tersebut berasal dari opini atau pendapat penulis yang bersifat subjektif terkait dengan objek yang dievaluasi.
Tujuan Pembuatan Review Text
1. Memberikan Kritik dan Evaluasi
Tujuan dibuatnya review text adalah untuk mengkritik suatu artwork sebagai informasi yang akan disampaikan kepada masyarakat umum. Kemudian juga bermanfaat bagi pihak ketiga yaitu penulis, khalayak dan pemilik dari publikasi atau produk yang dijual.
Kritik ini merupakan bentuk dari penilaian suatu produk dan karya sehingga produsen mampu meningkatkan kualitas dari apa yang ia buat. Konsumen pun juga memiliki kesempatan untuk memilah dan mendapatkan produk yang bagus dan sesuai kebutuhan.
Audiens dan konsumen dari suatu karya dan produk tentunya memiliki rasa penasaran yang dalam sebelum menggunakan karya tersebut. Hal tersebut dikarenakan produk dan karya yang akan dikonsumsi harus sesuai dengan keinginan kebutuhan mereka.
Supaya mereka tahu bahwa produk dan karya cocok dengan apa yang diinginkan, maka para audiens akan memeriksanya melalui review text.
3. Layanan Promosi Tidak Langsung
Adanya review text akan memperkenalkan produk atau karya dari produsen kepada konsumen secara tidak langsung. Tak jarang konsumen akan menemukan review text terlebih dahulu, lalu mengenal produk tersebut dari review text.
Meskipun ulasan dalam review text tidak selalu positif, namun dampak positif publikasi akan terasa lebih cepat didapatkan oleh konsumen.
4. Menjelaskan Detai Kualitas, Kelebihan, Kekurangan dan Manfaat Produk
Saat akan membeli produk, menonton film atau membaca novel pastinya Anda melihat kelebihannya melalui review text. Dengan begitu, Anda mendapatkan informasi yang jelas terkait sesuatu yang akan dikonsumsi.
Dengan begitu, Anda tidak akan salah beli dan menghindari penyesalan setelah mendapatkan produk tersebut. Tidak hanya itu, Anda dapat mempertimbangkan produk sebelum memutuskan untuk mengonsumsinya.
Contoh Review Text Berbahasa Inggris dan Artinya
Berikut ini adalah salah satu contoh review text mengenai film yang berjudul Harry Potter and the Half -Blood Prince.
Most people know Harry Potter. Harry Potter is a series of fantasy novels by J.K. rolling.
The series has also been adapted into a series of films, one of which he titled Series 6, Harry Potter and the Half-Blood Prince.
Harry Potter has become very popular and vibrant since it was made into a movie. Some changes are undeniable.
In the final film, Harry Potter feels a sense of loss when his godfather, Sirius Black, is murdered by Bellatrix.
Many viewers hope Harry Potter’s fortunes return in this sixth installment. In his first hour, we see Harry Potter potion the best in his class, even better than Hermione.
A mysterious prince book was found under a cupboard. But after Dumbledore fell off the roof due to the actions of Severus Snape, the Half-Blood Prince, another terrible incident occurred in the film.
Please note that this film does not contain much of the original novel. You could say no.
This movie probably falls far short of the expectations of every Harry Potter series lover. Of course, this was met with a lot of disappointment from fans of the series, myself included.
Nevertheless, this sixth film series is worth watching. An 8 out of 10 is a good rating for this movie. But a lot of things missed or left out in this movie are explained in Deathly Hallows.
Terjemahan
Sebagian besar orang tentunya mengenal Harry Potter. Harry Potter adalah serial novel fantasi karya J.K. Rowling.
Serial tersebut juga telah diadaptasi menjadi sebuah serial film, salah satunya ia beri judul Series 6, Harry Potter and the Half-Blood Prince.
Harry Potter menjadi sangat populer, penuh energi, dan semangat sejak diadaptasi menjadi film. Adanya beberapa perubahan tidak dapat disangkal.
Pada film terakhir, Harry Potter merasakan kehilangan ketika ayah baptisnya, Sirius Black, dibunuh oleh Bellatrix.
Banyak penonton berharap peruntungan Harry Potter kembali di seri keenam ini.
Pada jam pertamanya, kita melihat ramuan Harry Potter adalah yang terbaik di kelasnya, bahkan lebih baik dari Hermione. Sebuah buku pangeran misterius ditemukan di bawah lemari.
Namun setelah Dumbledore jatuh dari atap akibat ulah Severus Snape, sang Pangeran Berdarah Campuran, kejadian mengerikan lainnya terjadi di film tersebut.
Perlu dicatat bahwa film ini tidak mengandung banyak novel aslinya. Bisa dikatakan cukup berbeda.
Film ini mungkin jauh dari harapan setiap pecinta seri Harry Potter. Tentu saja, hal ini disambut dengan banyak kekecewaan dari para penggemar serial tersebut, termasuk saya sendiri.
Meski demikian, film seri keenam ini layak untuk ditonton. Nilai 8 dari 10 adalah nilai bagus untuk film ini.
Namun, banyak hal terlewatkan atau ditinggalkan dalam film ini dijelaskan dalam Deathly Hallows.
Struktur Review Text
Pada dasarnya, review text dibuat dengan mengikuti struktur berikut ini. Struktur tersebut akan memudahkan penulis review untuk menyusun kalimat dan ulasan terhadap produk dan karya yang akan dikritik.
Kebanyakan review text ini menggunakan adjective atau kata sifat seperti good, bad, dan valuable. Selain itu juga menerapkan long and complex clauses serta gaya bahasa metafora yang terselip dalam beberapa kalimat.
1. Introduction atau Pendahuluan
Introduction tentunya terletak di awal atau paragraf pertama review text. Pada bagian ini penulis akan memberikan informasi dasar seperti nama produk/karya, kegunaan, sejarah, latar belakang pembuatan dan gambaran produk secara umum.
Fungsi introduction itu sendiri adalah memberikan informasi dan deskripsi produk kepada audiens atau pebaca sebelum mengenal produk lebih jauh. Nantinya akan lebih memudahkan pembaca dalam memahami produk sebelum masuk ke bagian ulasan.
2. Evaluation atau Evaluasi
Bagian ini merupakan inti dari review text karena berisi evaluasi, ulasan, dan kritik terhadap suatu produk. Inilah yang menjadi fokus bahasan teks sehingga pembaca memperoleh informasi utama yang ingin mereka dapatkan.
Penulis atau disebut dengan reviewer akan memberikan penilaian dan sudut pandangnya untuk produk yang bersangkutan. Selain itu, juga mencakup informasi keunikan, kualitas dan kelebihan produk yang akan digunakan oleh calon konsumen.
Apabila yang diulas adalah karya seperti musik, film dan novel maka penulis akan menyampaikan karakter, plot, maksud lirik lagu, dan hal lainnya yang ada pada karya tersebut. seorang reviewer juga bisa memasukkan komparasi atau perbandingannya dengan karya lain.
3. Interpretative
Dalam interpretative, penulis akan menyampaikan pandangannya lebih jelas terhadap produk atau karya yang dinilai. Nah, pada bagian inilah, penulis lebih leluasa dalam membuat perbandingan produk tersebut dengan produk lainnya yang memiliki kemiripan jenis dan fungsi.
4. Evaluation Summation atau Kesimpulan
Berikutnya adalah bagian kesimpulan atau disebut dengan evaluation summation. Pada bagian tersebut penulis akan memberikan simpulannya terhadap produk atau karya yang diulas. Ini merupakan opini atau pendapat terakhir penulis dan menjadi punchline dari produk dan karya.
Punchline tersebut dapat berupa kritikan atau masukan sehingga produsen bisa membuat karya dan produknya menjadi lebih baik, sehingga konsumen akan lebih puas kedepannya.
Manfaat Adanya ContohReview Text
Contoh dari review text akan memudahkan Anda dalam menulis teks review yang dibutuhkan. Bahkan jika Anda mampu membuat review text dengan baik dan bernilai tinggi, nantinya hal ini akan memberikan kesempatan bagi Anda untuk menambah penghasilan.
1. Memberikan Acuan Isi dari Teks
Sebelum membuat review text pastinya Anda membutuhkan contoh atau rujukan agar tidak terjadi kesalahan saat menulisnya. Rujukan tersebut akan membantu Anda dalam menyusun kalimat dan pemilihan kata yang digunakan saat membuat review text.
Kemudian dengan adanya acuan seperti ini, ide-ide akan ikut muncul karena sudah diberikan contoh kalimat dan pola bahasa yang bisa Anda pakai. Hal ini disebabkan oleh pemilihan pola bahasa dalam review text yang cukup sulit dan harus dipahami dengan baik.
2. Mencocokkan Review Text dengan Objek
Masing-masing review text baik untuk topik produk, barang, jasa atau karya (objek) tentunya memiliki gaya penulisan yang berbeda. Saat melihat contoh, Anda bisa memikirkan dan mendapat gambaran bagaimana ulasan yang akan dibuat.
Saat ini sudah banyak contoh review text berbahasa Inggris untuk masing-masing jenis produk dan karya. Jadi, Anda dapat memanfaatkan contoh tersebut sehingga penilaian yang dibuat mampu masuk ke dalam pikiran audiens.
3. Memeriksa Penulisan Review Text
Apabila Anda seorang pemula dalam membuat teks ulasan, maka contoh tersebut akan sangat berguna. Pasalnya masing-masing struktur teks review memiliki pola kalimat yang berbeda dan cara penulisannya yang khas.
Untuk membuat review text yang sesuai dengan struktur, Anda bisa periksa melalui membandingkannya dengan contoh yang ada. Saat ada kekeliruan, dapat diubah dengan cepat sehingga proses editing dan publikasi dapat berjalan dengan cepat.
Contoh review text di atas bisa Anda jadikan pedoman ketika membuat teks ulasan. Kemudian perhatian struktur teks tersebut agar pembaca dapat memahami apa yang ada dalam tulisan itu. Pastikan gaya bahasa yang digunakan mudah dimengerti oleh pembaca.