English Words Part 5

English Words Part 16

English Words Part 5


English words part 5 |
Apa kalian suka merasa kesusahan buat artiin bahasa Inggris perkata ? Tapi setelah digabung menjadi satu kalimat, artinya malah jadi berbeda. 🥴
Materi ini bisa jadi solusinya, berisi 300+ kalimat beserta artinya.🤗

Yuk disimak daftar English Words berikut ini

English Words Part 5

1. In The First Place

Artinya : dari awal
Contoh Kalimat :
I never wanted to do it in the first place
(Dari awal juga aku gak mau melakukan itu)
Why didn’t you say so in the first place
(Kenapa gak bilang gitu dari awal ?)

2. At Least

Artinya : Setidaknya
Contoh Kalimat :
At least I’ve tried my best
(Setidaknya aku sudah berusaha yang terbaik)
At least he’s been honest with you
(Setidaknya dia udah jujur sama kamu)

3. I Guess

Artinya : kurasa
Contoh Kalimat :
I guess we can’t say no
(Kurasa kita gak bisa nolak)
I guess they’re not home
(Kurasa mereka gak ada di rumah)

4. I Thought

Artinya : kirain aku
Contoh Kalimat :
I thought she was nice
(Kirain aku dia baik)
I thought you would call me
(Kirain aku kamu bakal nelpon aku)

5. Haven’t … In A Long Time

Artinya : udah lama gak
Contoh Kalimat :
I haven’t seen them in a long time
(Udah lama aku gak ketemu mereka)
We haven’t heard from her in a long time
(Udah lama kita gak denger kabar dari dia)

6. At First

Artinya : awalnya
Contoh Kalimat :
Great ideas seem impossible at first
(Ide-ide hebat tampak mustahil pada awalnya)
No one believed me at first
(Awalnya tidak ada yang percaya padaku)

7. Recall

Artinya : mengingat
Contoh Kalimat :
Try to recall what happened
(Coba ingat-ingat apa yang terjadi)
I don’t recall seeing them
(Aku gak inget aku melihat mereka)

8. Normally

Artinya : biasanya
Contoh Kalimat :
I don’t normally watch movies more than once
(Biasanya aku gak nonton film lebih dari sekali)
She normally stops by before going home
(Biasanya dia mampir sebelum pulang)

9. Stops By

Artinya : mampir
Contoh Kalimat :
I want to stop by before going home
(Aku mau mampir sebelum pulang)
If you wanna stop by and finish this conversation you’re welcome anytime.
(Jika anda ingin mampir dan menyelesaikan percakapan ini anda boleh datang kapan saja.)

10. Sometime

Artinya : kapan-kapan
Contoh Kalimat :
Let’s have lunch together sometime
(Ayo makan siang bersama kapan-kapan)
I’ll stop by sometime
(Aku akan mampir kapan-kapan)

11. At This Rate

Artinya : jika terus seperti ini
Contoh Kalimat :
We’ll never succeed at this rate
(Kita tidak akan pernah berhasil jika terus seperti ini)
We’ll never get anywhere at this rate
(Kita tidak akan membuat kemajuan jika terus seperti ini)

12. Brag

Artinya : menyombongkan/pamer
Contoh Kalimat :
I don’t mean to brag or anything, but I got a new car
(Bukan bermaksud pamer, tapi aku punya mobil baru)
All right, no need to brag about it
(Oke, ga perlu menyombongkan itu)

13. The Other Way Around

Artinya : sebaliknya
Contoh Kalimat :
You have to apologize to him, not the other way around
(Kamu harus minta maaf sama dia, bukan sebaliknya)
I have to take care of you, not the other way around
(Aku yang harus menjagamu, bukan sebaliknya)

14. A Lot

Artinya : sering
Contoh Kalimat :
She talks about her job a lot
(Dia sering membicarakan pekerjaannya)
I change my mind a lot
(Aku sering berubah pikiran)

15. Share

Artinya : memiliki kesamaan
Contoh Kalimat :
Ricky and I share a birthday
(Ulang tahun Ricky dan aku sama)
I don’t share your opinion
(Pendapatku berbeda denganmu)


PENTING !!!


Buat temen-temen yang lagi belajar bahasa Inggris mulai dari kosakata sehari-hari, tata bahasa, sampai listening bisa cek DISINI ya, semuanya bisa diakses secara GRATIS.

Memperbanyak hafalan kosakata, mempelajari tata bahasa dan membiasakan listening bakal ngebantu temen-temen yang mau ikut ujian bahasa Inggris baik ujian sekolah sampai tes TOEFL, IELTS maupun TOEIC.


Tentang Kami !!!


Sematskill.com adalah situs sharing seputar dunia pendidikan bahasa, dalam situs ini mimin akan berbagi informasi terupdate seputar pengembangan skill bahasa, seperti Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, dan Bahasa Korea.

Dengan platform ini mimin mau membagikan pengetahuan yang mimin punya kepada temen-temen yang mana semua materi bahasa yang ada di website ini bisa temen-temen akses secara GRATIS.

Jika semua materi yang Mimin bagikan ini bermanfaat buat kalian, Mimin akan sangat berterimakasih jika kalian mau share ini ke temen-temennya dan jangan lupa komentarnya juga ☺️. Terimakasih sudah berkunjung ke situs kami.

Salam hangat,

Admin sematskill.com | Sharing Seputar Bahasa

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *