Korea selatan merupakan salah satu negara dengan wisata menarik terutama saat winter atau musim dingin. Anda bisa menemukan banyak tempat yang cocok untuk berlibur saat winter di Korea Selatan.
Pasalnya, saat musim dingin tiba, terdapat berbagai tempat tertentu yang tidak dapat ditemui di musim lainnya. Salah satu yang paling menarik tentu adalah turunnya salju saat memasuki winter.
Bagi yang ingin menikmati liburan winter di Korea, pastikan datang berkunjung di bulan Desember sampai Februari. Untuk rekomendasi tempat liburannya, Anda bisa cek daftar selengkapnya pada ulasan berikut ini.
Tempat yang Cocok Untuk Berlibur Saat Winter di Korea
Di negara empat musim seperti Korea Selatan, kehadiran musim salju merupakan yang paling dinanti. Pasalnya, pada waktu tersebut ada tempat wisata menarik yang bisa dikunjungi oleh wisatawan lokal ataupun asing.
Dari semua tempat liburan, terdapat beberapa lokasi yang menjadi rekomendasi liburan ketika winter di Korea. Berikut ini adalah daftar tempat wisata yang wajib untuk Anda kunjungi saat musim salju datang.
1. Pyengchang Trout Festival
Wisata pertama untuk dikunjungi ketika winter Korea adalah di Sungai Odae, Pyeongchang, Gangwon-do. Ditempat tersebut Anda dapat memancing ikan Trout dan mengikuti event festival yang diadakan dari bulan Desember sampai Januari.
Nantinya, saat pengunjung bisa memancing ikan, bisa langsung dimasak di restoran sekitar. Jadi, masakan yang didapatkan rasanya masih segar karena baru saja didapatkan dari hasil memancing di sungai.
Selain memancing, para pengunjung bisa juga menikmati aktivitas lain di sana seperti naik kereta luncur, bermain ski, dan juga mengendarai ATV. Untuk harga festival ini dimulai dari 15000 won dan masih bisa berubah tergantung event apa saja yang diikuti.
2. The Garden of the Morning Calm
Selanjutnya, ketika winter in Korea juga cocok untuk mengunjungi festival cahaya atau dikenal dengan nama The Garden of the Morning Calm. Sesuai namanya, acara tersebut dilaksanakan di taman pribadi tertua, yakni Taman Morning Calm.
Lokasi dari taman tersebut berada di 432 Sumogwon-ro, Sang-myeon, Gapyeong-gun, Gyeonggi-do. Dalam taman tersebut ada 5000 macam tanaman termasuk 300 jenis varietas asli dari Gunung Baekdusan.
Biaya masuk ke tempat wisata ini kurang lebih sebesar 9500 won untuk dewasa. Sementara bagi anak-anak biaya masuk ke taman tersebut berkisar 6500 won.
Daya tarik utama dari taman ini adalah adanya 30.000 lampu warna-warni yang menghiasi pohon-pohon. Biasanya, lampu tersebut dipasang mengitari kebun mulai dari Hakyung Garden, Moonlight Garden, sampai dengan Hometown House Garden.
3. Festival Es Danau Hwacheon Sancheoneo
Berikutnya, tempat yang cocok untuk berlibur saat winter di Korea adalah festival es yang diselenggarakan di Danau Hwacheon Sancheoneo, Gangwon. Danau tersebut adalah lokasi pertama di Negara Korea Selatan yang membeku ketika winter tiba.
Wisatawan dapat mengikuti berbagai kegiatan menarik seperti memancing ikan salmon, bermain salju, dan melakukan olahraga khas musim salju. Untuk penyelenggaraan dari event tersebut bisa diketahui dari kalender event Negara Korea Selatan.
Pada saat berada di danau, pengunjung bisa menikmati pemandangan alam menarik khas musim dingin. Salju yang turun dan menghiasi setiap jengkal area festival semakin menambah syahdu nuansa winter.
Sebagai informasi, festival es ini telah dimulai dari tahun 2003 silam dan rutin diadakan setiap tahun di sungai keci Hwacheon. Berkat suasananya yang khas, tempat tersebut tidak pernah sepi pengunjung saat musim salju datang.
4. Olympic Park
Bagi Anda penggemar Ice Skating, mengunjungi Olympic Park adalah pilihan tepat saat winter. Pasalnya, area taman tersebut disulap menjadi area skating besar pada saat musim dingin Korea tiba.
Bermain ice skating ini sangat menyenangkan untuk dinikmati bersama teman ataupun keluarga. Tidak perlu khawatir soal perlengkapannya karena di tempat tersebut juga menyediakan penyewaan alat bagi wisatawan.
Untuk lokasi dari Olympic Park ini terletak di timur Seoul tidak jauh dari Jamsil dan juga Lotte Tower. Lebih spesifik lagi, taman ini berada di 424 Olympic-ro, Oryun-dong, Songpa-gu, Seoul.
Biaya untuk bermain ice skating sekitar 3000 won sudah beserta helm pengaman. Untuk waktu bermain, pengunjung mendapatkan batas bermain kurang lebih 50 menit.
5. Tembok Benteng Seoul
Bagi yang menginginkan wisata dengan pemandangan menakjubkan, bisa mencoba kunjungi wisata Tembok Benteng Seoul. Lokasi tersebut menawarkan aktivitas menyusuri Seoul’s Fortress Walls pada saat musim dingin.
Sebagai informasi, tembok tersebut telah dibangun di Seoul kurang lebih sejak tahun 1936. Benteng tersebut secara keseluruhan mempunyai panjang 18,6 km dan menjadi saksi bisu perjuangan kota Seoul bertahan melawan penjajah.
Kepopuleran dari tempat ini juga ikut terbantu karena digunakan sebagai set drama Korea seperti Criminals Minds, Itaewon Class, sampai dengan Find Me in Your Memory. Berasal dari hal itulah, banyak orang mulai penasaran untuk datang ke tembok tersebut.
Lokasi wisata ini bisa dituju dengan menaiki subway ke Dongdaemun Station dan melanjutkan jalan kaki dari taman Naksan. Berikutnya, wisatawan hanya perlu mengikuti temboknya sampai ke bagian bukit.
6. Everland Theme Park
Terakhir, saat Anda mencari tempat yang cocok untuk berlibur saat winter di Korea maka Everland Theme Park tidak boleh sampai kelewatan. Pada taman tersebut pengunjung dapat menikmati aktivitas Snow Busters.
Untuk tiket Snow Busters sendiri sudah ikut masuk di dalam tiket Everland Theme Park jadi tidak usah beli dua kali. Sementara harga tiketnya sendiri kurang lebih 54000 won untuk dewasa sementara anak-anak cukup bayar tiket 43000 won.
Event Snow Buster menampilkan 40 macam atraksi yang dibagi ke dalam 5 zona wahana. Tema yang diusung tiap zona juga berbeda-beda sehingga tidak akan membuat para wisatawan merasa bosan di sana.
Selain itu, taman ini juga sering menggelar macam-macam festival menarik dengan tema beragam setiap tahunnya. Jadi, saat berada saat Korea Selatan memasuki winter, Anda jangan sampai kelewatan event menarik ini.
Untuk waktunya, taman ini dibuka setiap hari senin sampai kamis dan juga minggu mulai dari 10.00 sampai 21.00. Sedangkan pada hari jumat dan sabtu waktu tutupnya lebih lama yakni sampai dengan 22.00.
7. Yangsu-Ri Strawberry Farm
Terakhir, bagi Anda yang ingin menikmati kesegaran buah stroberi saat winter bisa mengunjungi Yangsu-Ri Strawberry Farm. Tempat tersebut merupakan kebun stroberi yang para pengunjungnya bisa memetik sendiri buahnya.
Rasa stroberi yang segar dan manis tentu sangat pas dinikmati pada saat cuaca dingin. Oleh karena itu, bagi yang menginginkan wisata winter unik dan juga menyenangkan, bisa mencoba datang ke perkebunan stroberi tersebut.
Kebun stroberi Yangsu Ri tersebut terletak di alamat 792-2 Yangsu-ri, Yangseo-myeon, Yangpyeong-gun, Gyeonggi-do. Sementara untuk tiket masuk ke kebun stroberi tersebut mulai dari 10.000 won.
Terdapat banyak sekali tempat yang cocok untuk berlibur saat winter di Korea Selatan. Anda dapat mencoba beberapa rekomendasi di atas untuk mendapatkan sensasi liburan winter terbaik saat berada di Negara Korea.