6 Destinasi Wisata di Lokasi Syuting Drama Korea Wajib Dikunjungi

Rekomendasi tempat wisata bekas lokasi syuting drakor

Tak hanya memiliki kualitas aktor dan aktris yang bagus, tapi banyak juga drama Korea atau drakor sangat menarik perhatian penonton karena lokasi syutingnya. Karena hal tersebutlah, bisa saja sebagai penggemar drakor, Anda malah ingin ke destinasi wisata di lokasi syuting drama Korea.

Tak ada salahnya liburan ke Korea Selatan dan berkunjung ke beberapa tempat lokasi syuting drama Korea favorit Anda. Nah, pada kesempatan kali ini akan memberikan berbagai rekomendasi destinasi wisata di Korea Selatan yang digunakan sebagai tempat syuting drakor terkenal. Langsung saja simak ulasan lengkapnya berikut!

Rekomendasi Destinasi Wisata di Lokasi Syuting Drama Korea

Rekomendasi tempat wisata bekas lokasi syuting drakor

Sebenarnya tak hanya drama Korea Selatan saja yang syuting di tempat menarik seperti di danau, tapi banyak pula series dan film Indonesia yang juga syuting di tempat sangat menarik, salah satunya adalah film dan series My Heart.

Lokasi ikonik My Heart adalah danau. Danau tempat syuting My Heart yaitu Situ Patenggang, Ciwidey, Indonesia. Situ Patenggang menjadi danau indah dengan pemandangan alam hijau terkesan sangat alami, sehingga tidak heran jika banyak penggemar My Heart tertarik untuk ke sana.

Mungkin Anda sebagai penggemar drakor pernah juga terkesima dengan lokasi syuting dari drama favorit, sehingga tertarik untuk liburan ke sana. Karena hal tersebutlah di kesempatan kali ini akan memberikan beberapa rekomendasi destinasi wisata di lokasi syuting drama Korea. Rekomendasi kali ini akan sangat membantu para wisatawan untuk mencari destinasi wisata yang tepat saat berkunjung ke Korea, langsung saja inilah rekomendasinya.

1. Cheonjuho Lake

Jika tempat syuting My Heart adalah danau di Situ Patenggang, Ciwidey, dan menjadi danau terkenal, maka di Korea pun ada danau yang juga menjadi terkenal karena menjadi lokasi pengambilan gambar dari drama The Legend of The Blue Sea.

The Legend of The Blue Sea adalah salah satu drama terkenal dibintangi oleh Lee Min-ho dan Jun Ji-hyun, dramanya ini sangat terkenal di kalangan penggemar drakor Indonesia. Cheonjuho Lake menjadi danau dengan pemandangan indah, birunya air danau bisa membuat pengunjung sangat terpesona.

Cheonjuho Lake diapit oleh dua tebing tinggi yang dapat memberikan daya tarik tambahan dari keindahan danau. Sebagai informasi, dulunya ini merupakan tambang granit, seiring berjalannya waktu tambang granit yang ditinggal malah berubah menjadi danau indah dengan kedalaman 25 meter.

2. Nami Island

Nami Island tempat syuting Winter Sonata

Jika membicarakan drakor paling fenomenal dan terkenal, maka wajib sekali memasukan Winter Sonata ke dalam list. Ya, drama satu ini disebut-sebut sebagai salah satu drama yang sangat sukses bahkan bisa tembus ke berbagai negara Asia, termasuk Indonesia.

Salah satu lokasi pengambilan gambar dari Winter Sonata yang paling ikonik adalah Nami island. Berkat drama tersebut, banyak turis dari dalam negeri dan luar Korea Selatan datang ke sana untuk menikmati indahnya pemandangan Nami island.

Jadi jangan heran jika sekarang ini, Nami island menjadi destinasi wisata populer dan selalu ramai. Saking terkenalnya drama Winter Sonata, di Nami Island terdapat monumen untuk mengenang series tersebut. Para pengunjung dapat berfoto di berbagai spot menarik termasuk di monumen Winter Sonata.

3. Pantai Chuam

Tenang saja, di Korea Selatan pastinya ada juga destinasi wisata berupa pantai. Jika Anda tertarik ke pantai, tentunya dapat berkunjung ke Pantai Chuam. Pantai Chuam adalah pantai yang indah, dengan pemandangan lautan luas nan bening, hamparan pasir, dan batu karang menjulang tinggi menjadi pemandangan yang sempurna untuk menikmati liburan dan menyegarkan pikiran.

Karena keindahannya, Pantai Chuam menjadi salah satu tempat syuting dari drama My Secret Romance. Keindahan Pantai Chuam bisa memberikan kesan romantis pada series drama tersebut, sehingga membekas di ingatan para penonton. Anda yang nonton dramanya, bisa sekali mulai merencanakan liburan ke Pantai Chuam.

4. Namsan Tower

Bagi para penggemar drakor pastinya sudah tidak asing lagi dengan Namsan Tower. Ya, Namsan Tower adalah salah satu tempat wisata yang juga sangat sering digunakan untuk lokasi pengambilan gambar dari beberapa drama Korea.

Tercatat lebih dari lima drama yang telah menggunakan Namsan Tower untuk lokasi pengambilan gambar, drakor tersebut antara lain ada drakor Oddysey, Boys Over Flowers, Rooftop Prince, My Love From Another Star, Hotel de Luna, Who Are You: School 2015, The Last Empress, The Legend of the Blue Sea, dan masih banyak lagi.

Namsan Tower sendiri merupakan tempat wisata berupa tower, dari tower tersebut pengunjung dapat melihat indahnya pemandangan kota dari ketinggian 360 derajat. Ya, Anda bisa mendapatkan pengalaman dan sudut pandang baru dalam melihat indahnya ibukota Korea Selatan, Soul.

5. Kampung Hanok Bukchon

Kampung Hanok Bukchon

Kampung Hanok Bukchon atau yang dapat diartikan secara harfiah adalah Kampung Utara ini juga menjadi tempat syuting dari banyak drama Korea terkenal, mulai dari The Heirs, Goblin, My Roommate is Gumiho, True Beauty, Hotel La Luna, Touch Your Heart, dan masih banyak lagi.

Sehingga enggak heran jika para penggemar series asal negeri ginseng banyak sekali yang tertarik ke sana. Dulunya Kampung Hanok Bukchon adalah permukiman yang digunakan untuk tempat tinggal para pejabat dan keluarga istana pada Dinasti Joseon.

Sampai sekarang Kampung Hanok Bukchon masih mempertahankan berbagai bangunan rumah tradisional korea, sehingga suasana tradisionalnya masih sangat kental. Itulah daya tarik utama dari destinasi wisata Kampung Hanok Bukchon.

6. Pulau Jeju

Destinasi wisata di lokasi syuting drama Korea selanjutnya yang dapat Anda kunjungi untuk liburan adalah Pulau Jeju. Pulau ini sangat ikonik dengan keindahan alamnya termasuk pantainya yang menawan, sehingga tidak heran jika ada banyak sekali series drama yang mengambil gambar di sini.

Adapun beberapa drama yang berlokasi syuting di Jeju antara lain ada Secret Garden, Love Alarm, dan Doom At Your Service. Beberapa tempat wisata yang ada di Pulau Jeju dapat dikunjungi adalah Pantai Jungmun, Air Terjun Donneko, Pantai Geumneung, dan masih banyak lagi objek wisata untuk lokasi syuting lainnya dapat ditemukan di Jeju.

Pulau Jeju tak hanya menawarkan panorama keindahan alam tak terlupakan, tapi juga menyuguhkan berbagai makanan lezat. Ya, makanan di Jeju terkenal lezat dan menggugah selera, sehingga cocok untuk destinasi wisata kuliner selagi di Korsel.

Penutup

Penggemar drama Korea atau drakor bisa dibilang berkembang sangat pesat di Indonesia. Hal ini lantaran drakor memiliki alur cerita menarik dan hal lainnya yang mendongkrak kepopuleran drakor adalah lokasi syutingnya.

Ada banyak sekali series Korea Selatan dengan lokasi pengambilan gambar yang sangat memanjakan mata penonton, sehingga tidak heran jika banyak penonton tertarik ke destinasi wisata di lokasi syuting drama Korea. Beberapa diantaranya adalah Cheonjuho Lake, Nami Island, Pantai Chuam, Namsan Tower, Kampung Hanok Bukchon, dan Pulau Jeju.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *