Bagaimana Cara Membuat Kartu Ucapan Bahasa Inggris?

Cara Membuat Kartu Ucapan Bahasa Inggris

Apakah dalam waktu dekat kamu ingin mengirimkan kartu ucapan untuk orang terdekat, lalu tidak mengerti cara membuat kartu ucapan bahasa inggris tersebut? Kartu ucapan, atau yang dalam bahasa Inggris disebut greeting card, adalah salah satu cara untuk menyampaikan ucapan selamat, terima kasih, atau sekadar ungkapan kasih sayang kepada orang lain.

Cara Membuat Kartu Ucapan Bahasa Inggris

Membuat kartu ucapan sendiri dapat menjadi kegiatan yang menyenangkan dan berkesan. Selain itu, kartu ucapan buatan sendiri akan lebih personal dan berkesan bagi penerimanya. Jika kamu ingin membuat kartu ucapan dalam bahasa Inggris, jangan lupa untuk menyimak adalah panduan lengkapnya berikut ini ya!

Cara Membuat Kartu Ucapan Bahasa Inggris Dalam 4 Langkah

Sebelum membuat kartu ucapan, tentunya kamu harus mengetahui beberapa tahapan agar hasilnya juga bagus. Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat kartu ucapan berbahasa inggris yang perlu kamu ketahui:

1. Pilih Jenis dan Desain Kartu Ucapan

Pilih jenis kartu ucapan dan tentukan desain. Saat kamu membuat kartu ucapan tentunya kamu juga memerlukan konsep desain yang cocok dengan tema agar terlihat lebih menarik. Kamu bisa menentukan sendiri desain yang kamu inginkan, mulai dari pemilihan warna, font, hingga ornamen atau dekorasi. Tiap jenis kartu ucapan punya desain yang berbeda, jadi kamu perlu tahu terlebih dahulu jenis kartu ucapan apa yang kamu butuhkan.

2. Tentukan Penerima Kartu Ucapan

Saat kamu ingin mengirimkan kartu ucapan, tentunya kamu juga harus menentukan siapa penerima (receiver) kartu ucapan tersebut. Mencantumkan siapa yang akan menerima kartu ucapanmu sangat penting agar kartu ucapanmu tidak nyasar pada penerima yang salah. Biasanya, di dalam kartu ucapan tersebut penulisan nama penerima ada pada bagian atas disertai sapaan.

Gambar Cara Membuat Kartu Ucapan Bahasa Inggris
Sumber gambar: Unsplash.com

Dalam penulisan kartu ucapan bahasa Inggris, nama penerima biasanya diawali dengan kata-kata yang menunjukkan hubungan antara pengirim dan penerima. Berikut adalah beberapa contoh penulisan nama penerima yang cukup populer:

  • To my best friend, [Nama Penerima]
  • To my [Nama Penerima], my best friend
  • Dear Mom and Dad
  • To my loving parents, Mom and Dad
  • To my loving husband/wife, [Nama Pasangan]
  • My dearest [Nama Pasangan],
  • To my dear son/daughter, [Nama Anak]
  • Dear Mr./Ms. [Nama Guru],
  • Dear [Nama Kolega],
  • To my [Nama Kolega], my friend at work

3. Membuat Kartu Ucapan

Saat membuat kartu ucapan dalam bahasa Inggris kamu juga harus memilih kata-kata yang pas. Isi dari kartu ucapan sangat penting untuk diperhatikan karena kartu ucapan tersebut berisi pesan yang ingin kamu sampaikan, baik itu ungkapan harapan, doa, hingga ungkapan lainnya yang disesuaikan dengan situasi dari penerima.

Selain itu, kamu juga bisa menuliskan pesan pribadi kepada penerima kartu ucapanmu. Berikut adalah beberapa contohnya:

a. Birthday:

  • May your birthday cake be overflowing with joy, may your candles flicker with laughter, and may your year shine brighter than ever before!
  • Your roots run deep, your branches reach high, may your next year bloom with new possibilities. Happy birthday!

b. Wedding:

  • Two souls entwined, blossoming into one beautiful story. Congratulations on your wedding, may your love bloom forever.
  • Forever begins today. Sending warm wishes for a lifetime of happiness, hand in hand, heart to heart. Congratulations on your wedding!

c. Eid Mubarak:

  • May Eid fill your heart with light, your home with laughter, and your life with blessings. Eid Mubarak!
  • In every moonlit prayer, in every shared meal, in every moment of gratitude, may Allah shower you with joy. Eid Mubarak!

d. New Year:

  • Let’s welcome a blank canvas, ready to paint a masterpiece of a year together! Happy New Year, may it be filled with vibrant colors and endless possibilities.
  • New year, new skies to explore, new stars to reach for. Wishing you a journey filled with wonder and a universe of possibilities. Happy New Year!

4. Tuliskan Nama Pengirim Kartu Ucapan

Mencantumkan nama pengirim (sender) dalam kartu ucapan bahasa Inggris sangat penting agar penerima tidak bingung dari siapa asal kartu ucapan tersebut. Hal ini sama dengan kamu mengirim barang, agar kurir dapat mengidentifikasi asal dan tujuan barang juga.

Selain itu menuliskan nama pengirim juga bertujuan agar pesan yang ingin disampaikan bisa ditangkap dengan jelas dan tepat oleh penerima. Dalam penulisan kartu ucapan bahasa Inggris, nama pengirim biasanya diawali dengan kata-kata yang menunjukkan hubungan antara pengirim dan penerima. Berikut adalah beberapa contoh penulisan nama pengirim yang cukup populer:

  • Your loving friend, [Nama Pengirim]
  • With love, [Nama Pengirim]
  • With love from your child, [Nama Pengirim]
  • With all my heart, [Nama Pengirim]
  • With warm wishes, [Nama Pengirim]

Dengan mengikuti cara membuat kartu ucapan bahasa inggris di atas, kamu dapat membuat kartu ucapan bahasa Inggris yang unik dan berkesan. Kartu ucapan tersebut tentunya juga dapat kamu berikan kepada orang-orang terkasih untuk berbagai acara, seperti ulang tahun, pernikahan, kelahiran, atau sekadar untuk mengucapkan terima kasih. Selamat mencoba!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *