Selain menyajikan nada-nada indah, lagu K-Pop juga mengandung lirik yang mendalam. Hal tersebut bisa Anda lihat pada daftar makna lirik lagu K Pop yang mendalam tentang kehidupan di bawah ini. Dengan racikan lirik yang menyentuh, tidak mengherankan jika K-Pop bisa menembus pendengar berbagai negara, salah satunya adalah Indonesia.
Daftar Lagu dengan Lirik Bermakna Mendalam
Sebenarnya ada banyak sekali lagu yang memiliki lirik bermakna. Jadi, daftar lagu Korea tentang kehidupan di bawah ini hanya sebagian kecil saja dari sekian banyak contohnya.
1. Loving You – SISTAR
SISTAR merupakan salah satu grup musik dengan karya lirik bermakna dan berpadu dengan suara vokalis merdu. Beberapa karya grup tersebut sangat cocok dinikmati saat sedang jatuh cinta, terutama lirik Loving You yang sarat keceriaan layaknya di musi panas.
Ketika sedang merasa galau karena pekerjaan, cobalah sesekali mendengarkannya dan Anda akan merasakan perubahan emosi cukup besar. Tidak heran jika SISTAR mampu menjadi grup musik paling populer di masanya.
2. You Never Know – Blackpink
Lagu You Never Know bercerita tentang bagaimana seseorang dihina, direndahkan, dan diremehkan atau sesuatu yang telah dicapai. Latar belakang penciptaan lagu ini bisa dibilang sebagai bentuk ungkapan bagaimana anggota Blackpink kerap mendapatkan komentar negatif mulai dari debut hingga saat ini.
Lirik di bagian chorus adalah yang paling bermakna, yakni You Never Know Until You Walk on My Shoes. Artinya, seseorang tidak akan pernah bisa memahami orang lain apabila belum pernah mengalami kondisi yang sama.
Kemudian, di beberapa lirik lain juga menambahkan Cause Everybody Sees What They Wanna See dengan arti semua orang hanya melihat apa yang ingin mereka lihat. Sontak rilisnya lagu ini mampu membuat air mata pendengarnya tidak bisa berhenti menetes.
3. How You Like That – Blackpink
Lagu berikutnya masih dari grup musik Blackpink berjudul How You Like That. Selain menyajikan tarian yang indah dan nada-nada khas, ternyata lagu ini menyimpan lirik cukup mendalam. Banyak orang membenci atau melemparkan hate speech tanpa melihat ke diri sendiri.
How You Like That menjadi gambaran tentang kondisi tersebut. Jadi, ketika Anda merasa sedih karena pendapat negatif dari orang lain, tidak ada salahnya untuk mencoba mendengarkan musik tersebut sebagai pelecut semangat.
4. Persona – BTS
Dalam menjalani kehidupan seseorang harus benar-benar memahami tentang jati dirinya. Akan tetapi, tidak sedikit yang masih kesulitan dan malah terjerumus ke hal-hal negatif. Jika Anda sedang merasakan kondisi ini, maka lagu BTS yang berjudul Persona wajib didengarkan.
Musik ini menceritakan tentang perasaan dan juga pemikiran seseorang yang belum mengetahui jati dirinya. Selain itu, diceritakan juga bagaimana proses menggapai mimpi layaknya situasi yang sering dialami oleh anak-anak muda.
5. Tomorrow – BTS
Tidak bisa dipungkiri bahwa selain melodinya enak didengar, lagu dari BTS mempunyai lirik mendalam. Hal tersebut bisa dilihat dari lagunya yang berjudul Tomorrow. Anda akan mendapatkan inspirasi tentang bagaimana seseorang yang berusaha mengejar mimpi tidak peduli sesulit apapun rintangannya.
Beberapa lirik yang sangat menggambarkan kondisi tersebut adalah di bagian Follow Your Dream Like Breaker Even if It Breaks Down, oh Better. Setelah itu, lirik dilanjutkan dengan Follow Your Dream Like Breaker, Even If It Breaks Down, Don’t Ever Run Backwards.
6. Breath – Lee Hi
Perjalanan hidup seseorang memang tidak selalu berjalan mulus. Di pertengahan jalan pasti akan ada rintangan atau masalah menghadang yang membuat seseorang menjadi lebih kuat. Satu-satunya yang perlu dilakukan adalah tetap bertahan dan jangan menyerah.
Perjalanan hidup ini tergambar jelas di lagu K Pop berjudul Breath yang dibawakan oleh Lee Hi. Musik tersebut mengisahkan tentang bagaimana perjalanan hidup manusia selalu ada tantangan. Tidak masalah jika dalam menjalaninya melakukan kesalahan dan terus maju karena kita hidup tidak sendiri di dunia.
7. Forever Rain – RM BTS
Beberapa orang harus menerima kondisi hidup sendirian. Akan tetapi, sendiri secara raga tidak selalu berarti kesepian. Pasalnya, di dalam keramaian pun hati bisa merasa kosong sehingga semua tergantung dari sudut pandang pribadi masing-masing dalam menjalani hidup.
Hal ini tergambar jelas melalui lagu RM BTS berjudul Forever Rain. Salah satu makna yang cukup dalam adalah kita harus menemukan alasan untuk terus menjalani hidup bahkan dengan hal-hal kecil sekalipun.
8. Birthday – Somi
Bagaimana perasaan seseorang ketika merayakan hari ulang tahunnya? Kebanyakan tentu akan bahagia, semangat, dan gembira. Energi positif inilah yang harus selalu dijaga di hari-hari biasa agar perjalanan meraih cita-cita bisa lebih menyenangkan.
Somi mencoba mengomunikasikan hal tersebut melalui lagu berjudul Birthday. Lewat musik yang indah, pendengar diajak untuk selalu semangat dalam menjalani hidup dan menganggap setiap hari adalah hari ulang tahun.
9. That’s okay – D.O. EXO
D.O. EXO berhasil membawakan lagu berjudul That’s Okay dengan sangat baik. Saat sedang menghadapi masalah, tidak sedikit orang akan menangis. Akan tetapi, sebenarnya hal tersebut tidak menjadi masalah asalkan masih tetap ada semangat untuk bangkit.
Secara garis besar, That’s Okay bercerita tentang hal tersebut, yakni untuk tetap mengikuti kata hati saat menjalani kehidupan. Itulah sebabnya lagu ini sangat cocok didengarkan saat sedang merasa lelah untuk dijadikan sarana self-healing tersendiri.
10. Into the New World – Girls Generation
Into the New World sepertinya memiliki cerita yang cukup unik. Bagaimana tidak, lagu tersebut pernah dipakai ketika warga Korea melakukan demonstrasi menuntut presiden mundur. Ketika tuntutan tersebut terpenuhi, Into the New World dinyanyikan warga Korea sebagai bentuk perayaan.
Akan tetapi, lirik Into the New World lebih luas dari sekadar kepentingan politik. Pesan untuk selalu mengejar mimpi dan tidak boleh menyerah adalah salah satu poin paling ditekankan. Hal tersebut terlihat dari kutipan lirik Don’t Wait for a Special Miracle.
11. All of my life – Park Won
Agar seseorang bisa berubah sering kali dibutuhkan alasan tertentu. Alasan ini bisa berupa motivasi terhadap diri sendiri maupun orang lain. All of My Life bisa menjadi pilihan untuk dimasukkan ke playlist mengingat liriknya yang sangat mendalam.
Di lagu KPop ini, diceritakan tentang seseorang akhirnya menemukan mimpinya ketika bertemu orang tersayang. Orang tersebut menjadi motivasi terbesar untuk mewujudkan mimpi yang dicita-citakan selama ini.
12. Flower Way – Sejong Gugudan
Terakhir adalah Flower Way yang dibawakan oleh Sejong Gudugan. Lagu ini mengisahkan betapa berartinya peran seorang ibu dalam hidup manusia. Selain itu, digambarkan juga pujian terhadap kehebatan ibu dalam kehidupan sehari-hari.
Demikian tadi beberapa makna lirik lagu K Pop yang mendalam tentang kehidupan. Dari daftar di atas, bisa dikatakan bahwa K Pop tidak hanya mengandalkan paras rupawan serta kualitas vokal saja, melainkan bagaimana kelihaian merangkai kata menjadi bait indah dan bermakna.