Genki Desu Artinya Apa? Ini Penjelasan & Ungkapan Lainnya

Genki Desu Artinya

Belajar bahasa asing seperti halnya bahasa Jepang rupanya mampu memberikan manfaat yang bagus bagi siapa saja yang melakukannya. Adapun istilah bahasa Jepang yang umumnya pertama dipelajari ialah genki desu. Mungkin Anda bingung genki desu artinya apa?

Pada materi awal pembelajaran bahasa Jepang biasanya seseorang akan diberikan materi perkenalan. Pada materi perkenalan tentu akan melibatkan pertanyaan seputar genki desu. Bahkan pada dialog perkenalan dalam bahasa Jepang awal-awal juga menyebutkan genki desu.

Jika Anda berniat ke Jepang untuk berbagai macam kepentingan seperti studi, rekreasi maupun bekerja maka penting sekali untuk menguasai bahasa Jepang. Jika tidak, mustahil Anda bisa berkomunikasi dengan warga lokal. 

Genki Desu Artinya Apa?  

Genki Desu Artinya Apa?

Seperti halnya belajar bahasa asing lainnya, ketika seseorang belajar bahasa Jepang tentu akan mempelajari bagian perkenalan atau salam. Nah, saat mempelajari materi ini tentu Anda akan belajar mengenai aisatsu (アイサツ) atau salam sapaan di dalam bahasa Jepang. 

Apa kabar menjadi salam sapaan yang dipakai untuk menanyakan suatu kondisi maupun kabar dari lawan bicara secara formal. Biasanya aisatsu (アイサツ) akan dipakai saat Anda berjumpa dengan seseorang yang sudah lama tidak bertemu.

Sementara itu, ogenki desuka (元気ですか) menjadi kata tanya yang sebagian besar dipakai saat seseorang menulis email, surat maupun menghubungi seseorang. Kalimat ogenki desuka sebaiknya tidak diucapkan kepada orang terdekat layaknya teman, keluarga maupun orang yang sering dijumpai. 

Jika Anda mengucapkannya tentu hal ini hanya akan menimbulkan kesan yang cukup kaku dan terbilang aneh. Genki desu artinyaapa kabar yang jika disampaikan kepada orang terdekat tentu akan terasa akward.

Selain itu, masih banyak ucapan perkenalan lainnya yang bisa dipelajari dengan baik agar Anda bisa lebih cepat berbahasa Jepang. Rutinlah untuk menghafalkan kosakata sehingga nantinya Anda akan terbiasa.

Macam-Macam Ungkapan Bahasa Jepang Setara Ogenki Desu  

Macam-Macam Ungkapan Bahasa Jepang Setara Ogenki Desu

Saat ini tentunya ada sudah mengetahui tahu watashi wa genki desu artinya. Biasanya kalimat ini akan digunakan oleh seseorang untuk menanyakan kabar kepada orang lain yang tidak dekat. Pemakaiannya bisa dilakukan saat menulis email, surat maupun menghubungi seseorang.

1. Ogenki De Irasshaimasuka 

Selain ogenki desu, ruanya juga ada kalimat ogenki de irasshaimasuka (お元気でいらっしゃいますか) yang perlu Anda hafalkan. Ungkapan kalimat ini merupakan bentuk sonkeigo (そんけいご) dari ogenki desuka (元気ですか). Sonkeigo (そんけいご) merupakan bahasa hormat maupun ungkapan kehormatan.

Ungkapan satu ini dipakai khususnya ketika seseorang ingin menunjukkan suatu rasa hormat bagi orang yang posisinya jauh lebih tinggi. Misal, senior, atasan, guru dan lain sebagainya. Jadi, Anda perlu ingat bahwa konteks pengucapannya lebih ke arah formal.

2. Ogenki Ni Shite Imasuka  

Ucapan lain selain ogenki desuka yaitu ogenki ni shite imasuka (お元気にしてイダラマ). Ini termasuk ke dalam jenis keigo yang juga bisa digunakan untuk kebutuhan bahasa hormat sekaligus sopan guna menghormati satu sama lainnya. 

Tentunya tanpa memandang tinggi dari pihak lawan maupun merendahkan diri sendiri, kalimat ucapan untuk menanyakan kabar ini bisa dipakai dengan mudah. Jadi, dapat dimaknai bahwa arti genki bahasa Jepang ini apa kabar namun lebih ke arah sopan.

3. Ogenki De Osugoshi No Koto to Zonjimasu   

Masih banyak alternatif lain dari ogenki desu yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah ogenki de osugoshi no koto zonjimasu (お元気でおすごしのこととゾンじます). Ungkapan ini memiliki arti saya harap Anda baik-baik saja / sehat-sehat.

Ungkapan seperti ini amat umum digunakan pada email maupun surat bisnis yang dikirim oleh seseorang kepada koleganya. Dengan memakai ungkapan ini, maka akan bisa lebih menunjukkan etika sosial yang baik kepada pihak seberangnya.

4. Okawari Arimasenka    

Selain itu, ada juga ungkapan okawari arimasenka (おかわりありますか). Pada umumnya ungkapan ini dipakai oleh pihak atasan maupun seseorang yang tidak terlalu akrab ketika menanyakan kabar. Maknanya mungkin memang sama seperti ogenki desuka, namun ada perbedaannya.

Ungkapan ini cenderung dipakai oleh seseorang pada posisi bawahan saat bertemu dengan mantan bos maupun mitra bisnis lainnya yang sudah lama tidak menjalin komunikasi. Jadi, Anda harus mencermatinya dengan baik. 

5. Gokigenyou 

Ungkapan lain yang bisa dipelajari ialah gokigenyou (ごきげんよう). Ungkapan ini secara harfiah mengandung arto apakah Anda ada dalam kondisi suasana hari yang baik atau tidak. Nah, biasanya ungkapan ini dipakai saat hendak menanyakan kabar pihak lain dengan penuh kepedulian dan sopan santun.

Sebagai informasi tambahan, ungkapan gokigenyou (ごきげんよう) bukan hanya dapat dipakai saat bertemu saja, melainkan juga dipakai sebagai suatu bentuk salam perpisahan dan sangat umum dipakai kapan saja. Bahkan ungkapan ini umum dipakai oleh aristokrat Meiji tempo lalu.

6. Ikaga Osugoshi Desuka 

Terakhir, ikaga osugoshi desuka (いかがですか、おすごしですか). Ini merupakan sebuah ungkapan yang jika dijelaskan secara harfiah bermakna bagaimana Anda menghabiskan hari-hari Anda. Ungkapan seperti ini sangat umum dipakai sebagai bahasa tulisan pada surat tertentu.

Misal, surat untuk sahabat, kerabat maupun email bisnis. Semuanya harus memiliki nuansa yang ramah dan tentunya diliputi kebahagiaan serta kehangatan. Masyarakat Jepang umum menggunakan ucapan ini untuk menggantikan genki dayo. 

Fakta Menarik Bahasa Jepang  

Fakta Menarik Bahasa Jepang

Belajar bahasa Jepang itu seru. Sudah banyak yang mengakui bahwa belajar bahasa Jepang sangat seru, khususnya bagi pecinta anime. Terlepas dari itu semua, sebetulnya ada banyak sekali fakta menarik seputar bahasa Jepang. 

  1. Ada negara lain yang menggunakan bahasa Jepang sebagai bahasa komunikasi sehari-hari. Bahkan bahasa Jepang juga diakui sebagai bahasa minoritas di Republik Palau sana. Maka dari itu, tidak rugi rasanya belajar bahasa ini.
  2. Walaupun ada banyak bahasa asing yang memiliki nada seperti halnya Thailand dan Mandarin, namun tidak halnya dengan Jepang. Dengan demikian, dapat dijelaskan bahwa Jepang tidak mengadopsi fonologi serupa.
  3. Bahasa Jepang memiliki aksen nada. Alih-alih mengadopsi fonologi dari negara lain, justru bahasa Jepang lebih menekankan kepada aksen nada. Anda bisa melihatnya langsung melalui tayangan anime yang ditonton.
  4. Katakana jauh lebih sulit dipelajari dibandingkan dengan hiragana dan kanji. Oleh sebab itu, durasi belajar katakana biasanya akan lebih panjang ketimbang belajar hiragana dalam bahasa Jepang.
  5. Pada militer Jepang, katakana memiliki peranan yang amat penting. Huruf asli Jepang ini dulunya dipakai untuk mengirimkan kode pesan selama Perang Dunia II berlangsung pada masa itu. 

Saat ini Anda sudah memahami genki desu artinya. Hal lain yang tidak kalah penting ialah dengan menghafalkan juga ucapan lain yang maknanya setara dengan genki desu tersebut. Ketahui juga dengan baik bagaimana cara pengucapannya dan kapan saja waktu pengucapannya. 

Dengan demikian, nantinya tidak akan terjadi kekeliruan penyampaian informasi maupun kesalahan berbicara kepada lawan bicara. Apalagi terkait urusan bisniis. Hindari membuat kesalahan kecil agar tidak dianggap tidak profesional oleh rekan bisnis Anda nantinya. 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *