Korea Selatan adalah negeri para K-Pop yang sekarang ini sangat digemari oleh masyarakat di berbagai negara termasuk di Indonesia. Mulai dari anak-anak sampai dewasa banyak sekali yang suka dengan pesona idol K-Pop. Karena hal tersebutlah tidak heran jika banyak juga WNI tertarik untuk ke Korea Selatan atau Korsel untuk sekadar liburan atau malah mungkin menempuh pendidikan di sana.
Tapi sebelum ke negeri ginseng ini ada hal yang harus diketahui, seperti beberapa hal yang harus kamu tahu saat ingin mengaktifkan kartu SIM di Korea. Langsung saja untuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Beberapa Hal yang Harus Kamu Tahu Saat Ingin Mengaktifkan Kartu SIM di Korea
Ada beragam persiapan harus dilaksanakan jika ingin ke luar negeri, termasuk SIM telepon yang akan digunakan di negara tersebut. Sebenarnya ada beberapa SIM card Indonesia dengan layanan roaming agar tetap bisa menggunakan kartu provider Indonesia.
Roaming sendiri merupakan layanan dari provider memungkinkan penggunanya tetap terhubung ke layanan internet ketika sedang berada di luar area atau di luar area jangkauan layanan provider yang dipakai. Tapi tak ada salahnya juga jika ingin menggunakan SIM dari negara yang dikunjungi.
Jadi jika ke Korsel, maka kamu bisa menggunakan kartu SIM Korea. Namun ada beberapa hal perlu diperhatikan. Langsung saja inilah beberapa hal yang dimaksud.
1. Tentukan Pilihan
Pertama adalah adanya dua pilihan yang harus dipilih, yaitu mau membawa HP dari rumah atau membeli HP di Korea. Untuk dapat memilih dengan tepat, kamu harus tahu jika tertarik membeli ponsel di Korea Selatan maka penggunanya akan terkait kontrak dengan durasi kontraknya minimal selama 2 tahun.
Pilihan Membawa Ponsel Dari Rumah
Jadi jika memang hanya sekadar liburan di Korsel dalam waktu dingin tidak sampai 2 tahun, maka pilihan untuk membawa ponsel dari rumah atau negara asal, kemudian membeli kartu SIM di Korea Selatan.
Dengan membawa ponsel dari rumah, disarankan bagi turis yang tidak menetap lama maka bisa memilih untuk pilih paket telepon dengan tidak memiliki jangka waktu tertentu (prabayar).
Pilihan Membeli Ponsel Baru
Lalu bagi kamu yang akan menetap selama 2 tahun, tentunya bisa membeli SIM sekaligus ponsel pada toko ponsel Korea Selatan setelah tiba di sana. Carilah yang memberikan diskon agar lebih hemat. Biasanya pihak toko ponsel akan menawarkan harga paketan ponsel dengan cicilan selama 24 bulan. Jadi setiap bulanya ada tagihan kartu SIM dan ponsel harus dibayarkan.
2. Buka Ponsel Sebelum Tiba
Selanjutnya adalah harus unlock ponsel sebelum tiba di sana. Ini dilakukan agar ponsel dapat menggunakan SIM Korea. Sebab jika tidak unlock maka ponsel atau HP hanya dapat menggunakan SIM dari negara asal. Saran untuk kamu silakan hubungi operator yang digunakan sebelum berpergian ke luar negeri.
3. Pilihan Kartu Prabayar atau Paket Bulanan
Hal lainnya selanjutnya adalah memilih mau membeli paket prabayar atau paket bulanan untuk kartu SIM akan digunakan selama berada di negeri ginseng. Jika bingung memilih yang mana, silakan simak ulasan singkat mengenai kartu prabayar dan paket bulanan berikut ini.
Prabayar Pengguna Jangka Pendek
Jika menetap di Korea hanya dalam waktu 3 bulan atau kurang dari 3 bulan, maka bisa pilih prabayar. Hal ini karena lebih sederhana dibandingkan dengan paket bulanan.
Untuk prabayar biasanya telah dilengkapi dengan paket data selama 90 hari, dan ada dengan paket terbatas untuk selama beberapa hari seperti 5-30 hari.
Menggunakan prabayar akan memudahkan penggunanya sebab tidak perlu membuat rekening bank Korsel atau bahkan menunggu Alien Registration Card (ARC).
Tapi tetap harus melengkapi dokumen lainnya untuk menggunakan prabayar seperti membawa paspor.
Jika ingin tidak rumit membayar kartu prabayar melalui The Arrival Store, maka para turis bisa membeli kartu prabayar di kios telepon yang terdapat do Incheon Internasional Airport tepat setelah kedatangan di sana.
Paket Bulanan Pengguna Jangka Panjang
Seperti dijelaskan sebelumnya jika berada pada negara Korea Selatan dalam waktu yang lama misal lebih dari 2 tahun, kamu bisa memilih paket bulanan dari SIM card Korea. Sebab biayanya lebih hemat biayanya.
Ada berbagai dokumen perlu disiapkan jika ingin menggunakan paket bulanan seperti paspor, lalu Alien Registration Card (ARC), dan memiliki rekening di bank Korea.
Ya, memang harus ada rekening bank Korea Selatan jika ingin menggunakan paket bulanan jangan panjang, hal tersebutlah yang menjadi kerumitannya. Tapi bukan berarti sulit untuk membuat rekening pada bank Korea. Untuk membuat rekening harus ada ARC terlebih dahulu.
Nah, para wisatawan atau untuk pendatang di negara Korea ini harus menunggu sekitar 1 bulan sampai ARC jadi. Silakan daftar ARC pada kantor imigrasi. Setelah semua dokumen disiapkan barulah bisa menggunakan paket telepon bulanan.
Kegunaan rekening bank Korea adalah untuk membayar tagihan SIM card. Secara otomatis saldo pada rekening akan dipotong untuk membayar tagihannya per bulan. Untuk itu rekening jangan dibiarkan kosong alias tanpa saldo. Jika tidak ada saldo tentunya membuat tagihan tidak terbayarkan.
4. Siapakah Dokumen
Untuk masalah dokumen yang harus disiapkan sebenarnya sudah sedikit disinggung pada ulasan sebelumnya. Namun agar makin jelas maka berikut ini ada beberapa dokumen untuk disiapkan.
Dokumen Prabayar
Bagi pemilih prabayar maka dokumennya adalah sebagai berikut ini.
- Paspor
- Bukti masuk (arrival slip)
- Uang tunai untuk membayar kartu SIM
Dokumen Paket Bulanan
- Paspor
- ARC
- Bukti memiliki rekening Bank Korea
Setelah mengetahui berbagai hal perlu diketahui sebelum cara mengaktifkan kartu sim, maka silakan untuk ke toko ponsel yang ada. Beberapa rekomendasinya untuk beli nomor luar negeri antara lain adalah SK Telecom, KT (Olleh), dan LG U+ dengan berbagai pilihan nomor hp korea dan hp orang Korea.
Kartu Provider Indonesia Untuk Roaming
Jika memang tidak tertarik menggunakan SIM Korea selagi di sana, maka bisa menggunakan provider dari dalam negeri. Ada beberapa provider Indonesia yang menyediakan berbagai penawaran roaming.
Beberapa di antaranya adalah:
- Indosat Ooredoo
- Telkomsel
- 3
- Xl
- Axis
Itulah beberapa rekomendasinya untuk dipilih. Untuk masalah harga jelas beragam, dan satu provider berbeda dari provider lainnya. Tapi bisanya data roaming memiliki harga mahal bahkan bisa ratusan ribu rupiah untuk beberapa hari saja.
Karena hal tersebutlah banyak yang lebih tertarik untuk mencari SIM card Korea Selatan selama di sana. Silakan pilih sesuai dengan kebutuhan dan anggaran yang kamu inginkan.
Penutup
Sebelum ke Korsel ada banyak sekali hal untuk dipersiapkan termasuk seputar kartu SIM ponsel. Nah, beberapa hal yang harus kamu tahu saat ingin mengaktifkan kartu sim di Korea Selatan antara lain adalah memilih membeli ponsel di sana atau membawa dari rumah, jika membawa dari rumah maka buka ponsel sebelum tiba, memilih menggunakan prabayar atau paket bulanan, dan siapkan semua dokumen dibutuhkan seperti paspor, ARC, serta rekening bank Korea.